Konten kreator sekarang menarik pasar dengan mengumbar kebaikan, konten berbagi jadi konten yang diminati. Tapi, kerap saat konten kreator sedang menjalani kehidupan pribadi (privasi) beberapa orang meminta-minta dengan sengaja. Beberapa kali mengusir orang yang meminta karena bukan ranahnya, apakah salah konten kreator itu?
Tidak!
Apapun tujuan si pembuat konten dan niat dalam hatinya itu kembali pada pribadi masing-masing, kita tidak bisa menghakimi isi hati orang lain.
"Berarti salah orang yang meminta bantuan?"
Jawabannya Tidak!
Mereka melakukan hal itu karena keadaan, "Terus siapa yang salah? Netizen & Buzzer yang memperbesar masalah?"
Tidak juga, mereka adalah sebuah ujian. Berita Hoaks, komentar Netizen dan serangan Buzzer harus jadi referensi untuk lebih teliti memilih dan memilah informasi, kita boleh mengikuti perkembangan zaman, tapi harus tetap menjaga kelestarian jati diri sebagai INDONESIA!
"Lalu siapa yang salah?"
Sebelum bertanya itu, tanyakan pada diri "Siapa kita berani menyalahkan dan membenarkan sesuatu?"
Ada yang tidak sesuai, Kritik dan koreksilah. Tapi tidak dengan mencaci maki, apa lagi menggiring opini.
Bumi, 04 Desember 2024